DKPP Pamekasan akan Beri Bantuan Mesin Rajang untuk Poktan

  • Bagikan
DKPP Pamekasan akan Beri Bantuan Mesin Rajang untuk Poktan

PAMEKASAN, SekitarJatim.com – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Pamekasan siapkan sebanyak 13 mesin rajang sebagai bantuan untuk Kelompok Tani (Poktan).

Mesin rajang utu akan diberikan pada kelompok tani di 13 kecamatan di Kabupaten Pamekasan yang telah mengikuti Sekolah Lapang (SL).

Nolo Garjito, Plt Kepala Dinas DKPP mengatakan, akan ada 13 Poktan yang akan menerima bantuan mesin tersebut dengan melakukan beberapa verifikasi terlebih dahulu.

Dalam menyalurkan mesin tersebut, DKPP Pamekasan akan melakukan proses seleksi pada Poktan yang ada dan akan menerima bantuan guna mencegah poktan menerima bantuan ganda.

BACA JUGA:  Polres Pamekasan Tangkap Pria yang Cabuli Ipar Sendiri di Semak-semak

“Sebelum menyalurkan mesin, kami telah melakukan verifikasi pada poktan yang ada untuk mencegah poktan yang sudah dapat bantuan sebelumnya tidak akan mendapatkannya kembali,” terang Nolo, dikutip radarmadura, Selasa (22/4/2024).

“Sekarang kami masih dalam tahap melakukan verifikasi, setelah itu baru akan akan dilakukan penetapan surat keputusan (SK),” tambahnya.

Pada tahun ini, Pemkab Pamekasan menyiapkan anggaran sebesar Rp43 miliar dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) dan direncanakan akan direalisasikan pada Bulan Juni hingga Juli 2024. 

BACA JUGA:  Cek Kerusakan Rumah Warga yang Terkena Angin Kencang, Masrukin: Nanti Ditangani Lewat Bantuan RTLH

Nolo berharap bantuan bisa direalisasikan pada musim tembakau. “Kami berharap bantuan itu bisa disalurkan saat atau sebelum  musim tembakau dan penerimanya dipastikan bukan poktan yang sama, sehingga tidak ada kesan DKPP pilih kasih,” tutupnya.***


**Klik tautan Google News dan dapatkan berita terkini serta informasi bermanfaat lainnya di perangkat Anda.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *