PAMEKASAN, SekitarJatim.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan meraih prestasi sebagai kabupaten terinovatif dalam Innovative Government Award (IGA) 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Selasa (12/12/2023).
Penjabat Bupati Pamekasan, Masrukin, menerima penghargaan tersebut secara langsung di Ruang Sasana Bhakti Praja, Gedung C lantai 3 Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara No. 7, Jakarta Pusat.
Pamekasan berhasil masuk dalam 10 besar kabupaten terinovatif di Indonesia bersama dengan Kabupaten Wonogiri, Banyuwangi, Situbondo, Sragen, Bogor, Bangka, Tabalong, Padang Pariaman, dan Kabupaten Temanggung.
“Peringkat 9 Mas, acaranya di Kantor Kemendagri,” terang Kepala Bagian Protokol dan Komunikas Pimpinan (Prokopim) Setdakab Pamekasan Nur Arifin
Penjabat Bupati Pamekasan, Masrukin, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut berpartisipasi dalam keberhasilan Pamekasan sebagai kabupaten terinovatif di Indonesia oleh Kemendagri.
“Terimakasih terhadap Presiden dan Wakil Presiden RI, Menteri Dalam Negeri, Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Sekda Jawa Timur, Pj Sekda, Staf Ahli, Asisten Sekdakab Pamekasan, Dinas Pertanian, Dinas Perhubungan, dan Bapperida Pamekasan,” ungkapnya.(mi/fir)**