Pengurus HMPS PBS IAIN Madura Resmi Dilantik, Ketua Terpilih Ingatkan Tanggung Jawab Pengurus

  • Bagikan
Pengurus HMPS PBS Resmi Dilantik, Ketua Terpilih Ingatkan Tanggung Jawab Pengurus
Foto: Pengurus HMPS PBS Periode 2024-2025 dilantik Kaprodi Perbankan Syariah Khotibul Umam di Gedung Aula IAIN Madura.

PAMEKASAN, SekitarJatim.com – Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Perbankan Syariah (HMPS-PBS ) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura resmi dilantik, Rabu (12/6/2024).

Bertempat di Gedung Aula Utama IAIN Madura, sebanyak 30 pengurus HMPS PBS periode 2024-2025 dilantik langsung oleh Kaprodi Perbankan Syariah Khotibul Umam dan disaksikan oleh mahasiswa Perbankan Syariah.

Kaprodi Perbankan Syariah IAIN Madura mengatakan, HMPS merupakan wadah mahasiswa yang menjadi tempat aspirasi dari mahasiswa dan ujung tombak dalam meraih akreditasi unggul dalam periode akademik.

“Bagi kami HMPS adalah ujung tombak untuk meraih unggul mahasiswa dan prodi perbankan syariah. HMPS merupakan wadah luar biasa untuk mahasiswa dalam menyalurkan apa yang didapat di prodi,” ucapnya.

BACA JUGA:  IPNU IPPNU Kalibaru Gelar Peringatan Hari Lahir secara Kolaboratif

“Mari kita kedepannya berkolabirasi dengan prodi. Harapannya adalah mengajar akreditasi unggul untuk periode akademik berikutnya,” sambung Kaprodi PBS yang akrab di sapa Pak Umam itu.

Kaprodi Perbankan Syariah itu juga berkomitmen untuk memberikan motivasi serta memberi dan mencarikan dukungan untuk mahasiswa PBS guna melahirkan mahasiswa-mahasiswa unggul.

Ketua Terpilih HMPS-PBS Musyfiqur Rahman menyampaikan, sebagai wadah mahasiswa pbs pihaknya berkomitmen untuk menjadi wadadah dan penyalur aspirasi kepada para dekanat, khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Musyfiq (sapaan akrab ketua terpilih HMPS-PBS) berharap, kepengurusan yang dilantik bisa benar-benar memberikan kontribusi untuk organisasi dan prodi.

BACA JUGA:  Cek Kerusakan Rumah Warga yang Terkena Angin Kencang, Masrukin: Nanti Ditangani Lewat Bantuan RTLH

“Pengurus yang telah selesai dilantik dan diikrar, saya harap kalian untuk kedepannya tetap semangat, tetap memberikan kontribusi yang sangat baik bagi HMPS dan Prodi,” tuturnya saat memberikan sambutan usai dilantik.

“Silahka kalian mencari relasi, silahkan mencari pengalaman yang sebanyak mungking. Tapi, jangan pernah lupa dengan tugas dan tanggung jawab kalian dalam organisasi HMPS PBS ini,” tegasnya.***


**Klik tautan Google News dan dapatkan berita terkini serta informasi bermanfaat lainnya di perangkat Anda.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *