MALANG, SekitarJatim.com – Pendidikan Profesi Guru (PPG) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menggelar Workshop Ecoprint di SD Negeri 1 Tulungrejo.
Kegiatan tersebut digelar oleh kelompok 2 Mata Kuliah (Matkul) proyek kepemimpinan 2 PPG Prajabatan Gelombang 2 PGSD UMM guna mengedukasi para pelajar agar dapat memanfaatkan potensi daun terhadap kehidupan.
Septa Agung Prasetyo, S.Pd., selaku ketua pelaksana mengatakan, bahwa kegiatan ecoprinting ini sebagai salah satu program nyata untuk mengajak para pelajar memanfaatkan potensi alam dengan baik.
“Ecoprinting bisa dijadikan sebagai salah satu alternatif agar siswa dapat berkreasi dengan alam,” ujarnya.
“Dengan kesesuaian profil pelajar pancasila mengasah kreatifitas siswa dan memberikan ruang baginya mempraktikkan secara langsung pembuatan batik ecoprint,” tambahnya.
Selain itu, Sri Yuniasih, S.Pd., Kepala Sekolah SD Negeri 1 Tulungrejo, Kec. Ngantang, Malang turut memberikan sambutan hangat kepada Kelompok 2 matkul Proyek Kepemimpinan 2 PPG Prajabatan Gelombang 2 PGSD 004 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
“Terimakasih atas ilmu yang dibagikan terhadap kami. Hal ini merupakan pembelajaran berharga. Semoga manfaat untuk kehidupan kita semua,” ucapnya.
Ia juga berharap Ecoprint ini bisa menjadi ide milenial membaca dengan cermat potensi alam.
“Hal ini karena Ecoprint sangat mudah dikerjakan dan hasil produknya bervariasi,” kata Yuniasih.
Tambahnya, ecoprint merupakan pemanfaatan dari tumbuhan di sekitar untuk dijadikan sebagai batik dari motif tumbuhan tersebut.
“Batik ecoprint sendiri dapat dilakukan dengan berbagai cara agar warna menjadi alami dengan cara pounding (ditumbuk) di atas totebag canvas hingga bentuk dari tanaman tersebut bisa terlihat dan membentuk design yg di inginkan,” tandasnya.
“Belajar ecoprinting selain menambah skill baru, kami juga bisa membantu mencegah kerusakan lingkungan di masyarakat,” pungkasnya.