Berwarna Merah Darah, Air Sungai di Pamekasan Gegerkan Warga

  • Bagikan
Berwarna Merah Darah, Air Sungai di Pamekasan Gegerkan Warga
Foto: Warga Pamekasan saat melihat air sungai yang berubah warna (Istimewa)

PAMEKASAN, SekitarJatim.com – Perubahan warna merah darah air sungai di Kabupaten Pamekasan membuat geger warga setempat, Senin 10 Juli 2023.

Pasalnya, perubahan warna air sungai tersebut pertama kali ditemukan oleh salah seorang warga kelurahan Jungcangcang, Teguh Isgunanto.

Dikutip dari mediajatim.com, Teguh mengungkapkan, dirinya pertama kali melihat air sungai yang berwarna merah tersebut saat dirinya hendak membuang sampah di bak dekat sungai.

BACA JUGA:  Destinasi Wisata Senja di Capak Pamekasan Pancarkan Pesona Alam Kekinian

“Pagi tadi itu saya mau buang sampah di bak dekat sungai, saya lihat air berubah merah, dan sampai jam 07.00 masih berwarna merah,” ungkapnya pada wartawan.

Diduga, perubahan warna tersebut diakibatkan oleh tumpahnya bahan pewarna atau bahan tekstil.

“Warga mengira itu pewarna, kayak bahan tekstil, dan hulu sungai ini nyambung ke daerah Desa Klampar,” sambungnya.

BACA JUGA:  Pasangan Pencuri Sepeda Motor Berhasil Ditangkap, Polres Pamekasan Amankan Belasan Barang Bukti

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pamekasan saat dikonfirmasi terkait kejadian itu mengatakan masih melakukan penyelidikan dan belum bisa memastikan penyebab perubahan warna air tersebut.

“DLH masih melakukan penelusuran,” terangnya.

Selain aliran sungai di Kelurahan Jungcangcang, beberapa jalur lainnya juga mengalami perubahan warna sampai di Kelurahan Bugih, Kecamatan Pamekasan. (ril/is)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *